Festival Olahraga Terbesar Digelar dalam UNIQLO FitFest 2022

Bagi pecinta olahraga mungkin saat ini semakin leluasa untuk melakoni olahraga favoritnya seiring dengan kebijakan pemerintah soal COVID-19. yang semakin longgar. Bahkan pemerintah DKI Jakarta telah memperbolehkan kembali digelarnya Car Free Day di sejumlah ruas protokol.

Hal yang sama juga dilakukan UNIQLO dengan kembali menggelar UNIQLO FitFest 2022. Setelah sukses digelar tahun lalu secara virtual, UNIQLO Indonesia kembali mengadakan UNIQLO FITFEST 2022, sebuah festival olahraga terbesar yang menghadirkan berbagai kelas, kompetisi hingga selebrasi berbagai jenis olahraga yang bisa diikuti oleh semua masyarakat berbagai kalangan pada Sabtu-Minggu, 25-26 Juni 2022 mendatang di Plaza Barat, Gelora Bung Karno (GBK) Jakarta.

Acara yang akan menggandeng beberapa public figure diantaranya Pevita Pearce serta beberapa instruktur olahraga seperti Rima Melati Adams, Laila Munaf dan Fajar Penyogastar ini semakin memperkuat posisi UNIQLO dalam menyediakan pakaian olahraga yang nyaman dan dapat digunakan untuk berbagai jenis kegiatan melalui koleksi Sport Utility Wear.

“Sejak pandemi melanda, animo dan kesadaran masyarakat untuk berolahraga jauh meningkat. Melihat perkembangan kondisi sekarang yang berangsur normal, UNIQLO Indonesia menghadirkan UNIQLO FITFEST 2022 yang kali ini diadakan secara offline sebagai momen yang tepat untuk masyarakat bisa merasakan kebersamaan yang membuat olahraga menjadi menyenangkan. Acara ini juga kami adakan sebagai upaya memberi kesadaran kepada masyarakat bahwa berolahraga bisa dimulai dari gerakan ringan dan sederhana yang tentunya didukung oleh koleksi UNIQLO Sport Utility Wear yang bisa digunakan untuk semua orang apapun jenis olahraganya,” ujar Daniel Pieter Sumual, Marketing Director & E-Commerce Head Business Unit PT Fast Retailing Indonesia.

Menikmati olahraga bersama

UNIQLO FITFEST 2022 juga merupakan sebuah seruan untuk menikmati olahraga bersama dengan cara yang menyenangkan terutama setelah berbagai keterbatasan aktivitas akibat pandemi selama lebih dari dua tahun terakhir. Acara ini terbuka bagi siapa saja baik itu masyarakat umum hingga komunitas dan terbagi menjadi beberapa aktivitas olahraga yang berpusat di satu lokasi.

Terdapat olahraga selebrasi yang terdiri dari berbagai kelas olahraga untuk umum seperti Zumba, POUND dan Yoga hingga kompetisi lari komunitas (running time trial dan 5K Social Run). Tidak hanya itu, selama dua hari, UNIQLO Indonesia juga menyiapkan beragam olahraga hiburan seperti Panahan, Slow Pitch Softball, Virtual Golf, dan Kalistenik yang bisa dinikmati oleh masyarakat.

Melakukan berbagai kegiatan di ruang terbuka tentunya membutuhkan pakaian yang sangat nyaman dan fleksibel saat harus berganti jenis olahraga namun tetap stylish. UNIQLO Indonesia juga menyiapkan showcase yang menampilkan koleksi lengkap Sport Utility Wear yang menjadi andalan para pecinta LifeWear untuk berolahraga, baik untuk olahraga rekreasi hingga olahraga berat, dari pemula hingga profesional.

Intip beberapa koleksi Sport Utility Wear favorit yang bisa digunakan saat acara UNIQLO FITFEST 2022 nanti.

1. Koleksi pakaian pria

Saat berolahraga, pria tidak hanya membutuhkan pakaian yang dapat menyerap keringat agar tetap nyaman tapi juga memberikan kesan maskulin untuk menunjang penampilan. Berbagai koleksi DRY-EX seperti T-Shirt DRY-EX, Kaos Polos DRY-EX, dan Celana Pendek DRY-EX bisa menjadi pilihan untuk tampil casual dan sporty.

Selain itu, tambahan seperti Jaket Parka Saku Proteksi Sinar UV atau BLOCKTECH Jaket Parka dipadukan dengan Celana Pendek Ultra Stretch Active atau Celana Sweat Dry Ultra Stretch untuk kenyamanan ketika melakukan berbagai jenis olahraga dalam satu waktu.

2. Koleksi pakaian wanita

Koleksi Sport Utility Wear dari UNIQLO juga menyiapkan padu padan untuk wanita yang ingin berolahraga dengan percaya diri. Jaket Parka Saku Proteksi Sinar UV atau AIRism Jacket Mesh Hoodie Proteksi Sinar UV dapat dipadukan dengan Bra Tanpa Kawat (Square Neck), yang mendukung gerak untuk kenyamanan yang maksimal.

Tak ketinggalan bawahan seperti Celana Jogger Aktif Ultra Stretch atau AIRism Celana Legging Lembut Proteksi Sinar UV yang tak hanya pas dikenakan saat berolahraga, namun juga untuk tampilan casual sehari-hari.

Bagi masyarakat yang ingin berpartisipasi dalam acara UNIQLO FITFEST 2022 ini, acara ini terbuka untuk umum dan tidak dipungut biaya apapun. Jangan lupa ajak keluarga dan sahabat untuk langsung datang ke Plaza Barat GBK Jakarta pada 25-26 Juni 2022 mendatang dan siapkan koleksi UNIQLO Sport Utility Wear Anda agar tetap nyaman selama mengikuti berbagai kegiatan yang disiapkan nanti.

Related Posts

Seorang Kakek Bertemu Cinta Pertama Setelah 70 Tahun Mencari

Takdir cinta memang tidak ada yang bisa memprediksi, tidak pernah tahu kapan bertemu jodoh yang akan selalu mendampingi kita. Banyak proses yang harus dilalui sampai benar-benar bertemu dengan belahan…

Zodiak yang Dikenal Hobi Tidur, Bisa Tidur Sepanjang Hari

Setiap orang terlahir dengan karakter dan kepribadian masing-masing. Setiap orang juga terlahir dengan hobi dan kesukaan masing-masing. Ada orang-orang yang hobinya bergerak aktif setiap hari, melakukan banyak…

Menjaga Jarak adalah Caraku Menjaga Hubungan Harmonis dengan Keluarga

Sepeninggal ibunda 16 tahun yang lalu, kehidupanku berubah drastis. Aku yang belum siap kehilangan ibu sempat limbung. Aku terpuruk dalam duka yang berkepanjangan. Namun, melihat wajah adik-adikku,…

Bukti Dirimu Sebenarnya Punya Kepribadian Menarik

Merasa tidak percaya diri karena menganggap dirimu tak menarik? Padahal kepribadian yang menarik bisa muncul dengan sendirinya saat rasa percaya diri meningkat. Dengan menjadi diri sendiri apa adanya pun,…

Tips Saat Ingin Kredit Fortuner

Salah satu mobil yang saat ini tengah banyak diminati karena memiliki desain yang tampak begitu mewah, elegan dan premium serta keunggulan-keunggulan lain yang ditawarkan yaitu Toyota Fortuner….

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *